• SDIT HARAPAN UMMAT NGAWI
  • Berakhlak Mulia Dan Berprestasi
SAMBUTAN KEPALA SEKOLAH

Assalamu'alaikum wr.wb.

Puji syukur kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, yang telah memberikan Rahmat, Karunia dan Kenikmatan yang tak terhitung banyaknya. Sholawat dan salam atas Baginda Nabi Muhammad SAW beserta sahabat-sahabatnya yang telah memperjuangkan Agama yang diridhoi oleh Allah SWT. 

Kami ucapkan selamat datang di website remsi sekolah kami SDIT Harapan Ummat. Salah satu tujuan dari website ini adalah untuk menjawab setiap kebutuhan sebagai sumber informasi dan sumber belajar,  kami sadar sepenuhnya bahwa dalam rangka memajukan pendidikan di era berkembangnya Teknologi Informasi yang begitu pesat, sangat diperlukan berbagai sarana prasarana yang kondusif, kebutuhan berbagai informasi siswa, guru, orangtua maupun masyarakat sebagai sumber informasi dan sumber belajar sehingga kami berusaha mewujudkan hal tersebut semaksimal mungkin. Semoga dengan adanya website ini dapat membantu dan bermanfaat, terutama informasi yang berhubungan dengan pendidikan, ilmu pengetahuan dan informasi seputar SDIT Harapan Ummat.

Besar harapan kami, sarana ini dapat memberi manfaat bagi semua pihak yang ada dilingkup pendidikan dan pemerhati Pendidikan,  secara khusus bagi semua civitas akademika SDIT Harapan Ummat. Kami juga mengharapkan masukan dari berbagai pihak untuk website ini agar kami terus belajar dan meng-update diri, sehingga tampilan, isi dan mutu website akan terus berkembang dan lebih baik nantinya.

Akhir kata tak lupa saya ucapkan terima kasih kepada seluruh guru dan Staf SDIT Harapan Ummat yang bersama-sama membangun generasi penerus bangsa yang memiliki daya saing global dan berkepribadian Pancasila.

Wassalamu'alaikum wr.wb.

 

Hormat Kami

Kepala Sekolah,

Ttd

 

EPI KURNIAWATI, S.Pd., M.Pd.

Baca Juga
SDIT HARAPAN UMMAT NGAWI TERIMA PENGHARGAAN SEKOLAH ADIWIYATA TINGKAT PROVINSI JAWA TIMUR TAHUN 2022

SDIT Harapan Ummat Ngawi meraih prestasi di bidang lingkungan hidup. Pada tahun 2022, SDIT Harapan Ummat Ngawi menjadi salah satu sekolah yang menerima penghargaan Sekolah Adiwiyata Tin

14/01/2023 18:01 - Oleh SDIT Harapan Ummat Ngawi - Dilihat 259 kali
UPGRADING GURU SDIT HARAPAN UMMAT DENGAN WORKSHOP PENULISAN SOAL BERBASIS AKM

Peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) dan Kinerja merupakan suatu usaha atau kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas ilmu pengetahuan dan kecakapan para pegawai, guru atau p

11/08/2022 10:57 - Oleh SDIT Harapan Ummat Ngawi - Dilihat 304 kali
Siswa Siswi SDIT Harum Berjaya di Laga Virtual Pramuka SIT Jawa Timur 2020

  Salam Pramuka, Di Penghujung akhir tahun 2020 SAKO Pramuka SIT Jawa Timur mengadakan kegiatan pramuka yang rutin diadakan setiap 1 tahun sekali. Dan pada kesempatan ini SAKO pr

27/12/2020 18:56 - Oleh SDIT Harapan Ummat Ngawi - Dilihat 122 kali
Kelas Mengenal Profesi dalam Kegiatan Akhir Semester

NGAWI -- Akhir semester usai para siswa mengikuti ujian, kegiatan diisi dengan tema mengenal berbagai profesi dengan mendatangkan para pelaku profesi untuk bercerita di harapan para sis

18/02/2020 06:46 - Oleh SDIT Harapan Ummat Ngawi - Dilihat 113 kali
SDIT Harum Menyambut Muharram Dengan Penuh Antusias

Semarak Muharram 1444 H menggema di lapangan SDIT Harapan Ummat Ngawi, semangat dan antusiasme anak telah memenuhi di dalam jiwa dan raga para mujahid-mujahid muda ini. Dalam momentu

11/08/2022 08:07 - Oleh SDIT Harapan Ummat Ngawi - Dilihat 251 kali